Prediksi Inter Milan vs AC Milan 23 September 2024

Inter Milan dan AC Milan akan berjumpa di pekan ke-5 Serie A 2024/2025. Pertandingan Liga Italia antara Inter Milan vs AC Milan di Giuseppe Meazza ini dijadwalkan kick-off Senin, 23 September 2024, jam 01.45 WIB.

Inter dan Milan akan turun di Derby della Madonnina ini dengan performa yang cukup kontras. Inter belum terkalahkan, yakni dua kali menang dan dua kali imbang, sedangkan Milan baru meraih satu kemenangan.

Inter imbang 2-2 dengan Genoa, lalu berturut-turut mengalahkan Lecce 2-0 dan Atalanta 4-0, tapi kemudian imbang 1-1 dengan Monza. Denzel Dumfries menyelamatkan satu poin untuk Inter di kandang Monza.

Sementara itu, Milan meraih kemenangan pertamanya pekan lalu dengan menghajar Venezia 4-0 lewat gol-gol Theo Hernandez, Youssouf Fofana, Christian Pulisic (penalti), dan Tammy Abraham (penalti). Sebelumnya, tim racikan pelatih baru Paulo Fonseca tersebut imbang 2-2 dengan Torino dan Lazio, serta kalah 1-2 dari Parma.

Inter dan Milan sama-sama baru beraksi di panggung Liga Champions, dan lawannya pun sama-sama klub Inggris. Inter mencuri hasil imbang 0-0 di markas Manchester City, sedangkan Milan kalah 1-3 dari Liverpool di kandang.

Milan sempat unggul cepat dengan gol Pulisic, tapi kemudian kebobolan tiga, dan akhirnya terkapar.

Prediksi Starting XI Inter Milan vs AC Milan

Christian Pulisic and AC Milan suffer the ultimate embarrassment as Inter win Serie A title in wild derby that sees three players sent off in stoppage time | Goal.com Australia

Inter Milan (3-5-2): Sommer; Pavard, Acerbi, Bastoni; Dumfries, Barella, Calhanoglu, Mkhitaryan, Dimarco; Thuram, Lautaro.

Pelatih: Simone Inzaghi.

Info skuad: Buchanan (cedera).

AC Milan (4-2-3-1): Maignan; Calabria, Tomori, Pavlovic, Hernandez; Fofana, Loftus-Cheek; Pulisic, Reijnders, Leao; Morata.

Pelatih: Paulo Fonseca.

Info skuad: Thiaw (cedera), Florenzi (cedera), Bennacer (cedera), Sportiello (cedera).

Head to Head Inter Milan vs AC Milan

Inter Milan 1-0 AC Milan (3-0 agg): Lautaro Martinez's second-half strike secures Champions League final spot | Football News | Sky Sports

Rekor pertemuan di Serie A
Inter Milan menang: 70
Seri: 56
AC Milan menang: 54.

5 pertemuan terakhir
23/04/24 AC Milan 1-2 Inter Milan (Serie A)
16/09/23 Inter Milan 5-1 AC Milan (Serie A)
17/05/23 Inter Milan 1-0 AC Milan (Liga Champions)
11/05/23 AC Milan 0-2 Inter Milan (Liga Champions)
06/02/23 Inter Milan 1-0 AC Milan (Serie A).

5 pertandingan terakhir Inter Milan (S-M-M-S-S)
17/08/24 Genoa 2-2 Inter Milan (Serie A)
25/08/24 Inter Milan 2-0 Lecce (Serie A)
31/08/24 Inter Milan 4-0 Atalanta (Serie A)
16/09/24 Monza 1-1 Inter Milan (Serie A)
19/09/24 Manchester City 0-0 Inter Milan (Liga Champions).

5 pertandingan terakhir AC Milan (S-K-S-M-K)
18/08/24 AC Milan 2-2 Torino (Serie A)
24/08/24 Parma 2-1 AC Milan (Serie A)
01/09/24 Lazio 2-2 AC Milan (Serie A)
15/09/24 AC Milan 4-0 Venezia (Serie A)
18/09/24 AC Milan 1-3 Liverpool (Liga Champions).

Statistik dan Prediksi Skor Inter Milan vs AC Milan

Inter Milan vs AC Milan 3-0, Nerazzuri Win Supercoppa Italia - Betting News | Sports News | Casinos News | Gaming Reviews

  • Inter selalu menang dalam 6 laga terakhir vs Milan di semua kompetisi.
  • Inter 6 kali clean sheet dalam 9 laga terakhir vs Milan di semua kompetisi.
  • Inter belum terkalahkan dan sudah mencetak 9 gol di Serie A musim ini (M2 S2 K0, gol 9-3).
  • Inter tak terkalahkan dalam 7 laga terakhir di Serie A (M3 S4 K0).
  • Inter tak terkalahkan dalam 17 laga kandang terakhir di Serie A (M13 S4 K0).
  • Inter selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga kandang terakhir di Serie A.
  • Milan sudah mencetak 9 gol di Serie A musim ini, tapi cuma menang 1 kali (M1 S2 K1, gol 9-6).
  • Milan cuma menang 2 kali dalam 11 laga terakhir di Serie A (M2 S6 K3).
  • Milan selalu mencetak minimal 2 gol dalam 6 dari 8 laga terakhir di Serie A.

Prediksi skor akhir: Inter Milan 2-1 AC Milan.

Serie A 2024/2025 Pekan 5

Inter Milan vs AC Milan : Lineups and LIVE updates | Goal.com English Saudi Arabia

Jumat, 20 September 2024
23.30 WIB Cagliari 0-2 Empoli

Sabtu, 21 September 2024
01.45 WIB Hellas Verona 2-3 Torino
20.00 WIB Venezia 2-0 Genoa
23.00 WIB Juventus 0-0 Napoli

Minggu, 22 September 2024
01.45 WIB Lecce 2-2 Parma
17.30 WIB Fiorentina vs Lazio
20.00 WIB Monza vs Bologna
23.00 WIB AS Roma vs Udinese

Senin, 23 September 2024
01.45 WIB Inter Milan vs AC Milan

Selasa, 24 September 2024
01.45 WIB Atalanta vs Como

Related Posts

Hasil Inter Milan vs AC Milan: Skor 1-2

AC Milan sukses membungkam Inter Milan dengan skor 2-1 dalam laga giornata 5 Serie A 2024/2025 bertajuk Derby della Madonnina yang digelar di Giuseppe Meazza, Senin (23/9/2024) dini hari WIB. Gol Christian Pulisic bisa disamakan oleh Federico…

Hadapi Arsenal, Manchester City Berpotensi Diperkuat Kevin De Bruyne

Manajer Manchester City, Josep Guardiola buka suara terkait kondisi timnya jelang menghadapi Arsenal. Ia mengonfirmasi bahwa Kevin De Bruyne berpotensi tampil di pertandingan tersebut, Manchester City akan menggelar laga besar di Etihad Stadium di…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You Missed

Hasil Inter Milan vs AC Milan: Skor 1-2

  • By shuji
  • September 23, 2024
  • 2 views
Hasil Inter Milan vs AC Milan: Skor 1-2

Prediksi Inter Milan vs AC Milan 23 September 2024

  • By shuji
  • September 22, 2024
  • 5 views
Prediksi Inter Milan vs AC Milan 23 September 2024

Hadapi Arsenal, Manchester City Berpotensi Diperkuat Kevin De Bruyne

  • By shuji
  • September 21, 2024
  • 6 views
Hadapi Arsenal, Manchester City Berpotensi Diperkuat Kevin De Bruyne

Barcelona Digebuk Monaco, Hansi Flick Akui Kartu Merah Ubah Pertandingan

  • By shuji
  • September 20, 2024
  • 8 views
Barcelona Digebuk Monaco, Hansi Flick Akui Kartu Merah Ubah Pertandingan

Pesan Pelatih untuk Skuad Inter Milan Usai Tahan Imbang Man City: Well Done Guys!

  • By shuji
  • September 19, 2024
  • 7 views
Pesan Pelatih untuk Skuad Inter Milan Usai Tahan Imbang Man City: Well Done Guys!

Fans AC Milan Marah Bukan karena Skor Akhir, tapi Lihat Pemain Lesu!

  • By shuji
  • September 18, 2024
  • 9 views
Fans AC Milan Marah Bukan karena Skor Akhir, tapi Lihat Pemain Lesu!